GuidePedia

0
Menteri Pekerjaan Umum Dan Perumahan Rakyat  (PUPR) Basuki Hadimuljono yang juga selaku Ketua Umum PB Persatuan Gateball Seluruh Indonesia (PB Pergatsi) membuka turnamen Gateball se Indonesia yang berlangsung di Pantai Talise, Palu, Sulawesi Tengah, Rabu (9/3). Turnamen Gateball tersebut dalam rangka memeriahkan fonomena alam yakni Menyambut Gerhana Matahari Total (GMT) yang berlangsung di Palu Sulawasi Tengah dengan tema "Total Solar Eclips Gate Ball".
Turnamen tersebut sempat menarik perhatian  Wakil Presiden RI H. Jusuf Kalla, Menteri Pandayagunaan Aparatur Negara Yuddy Chrisnandi yang kala itu usai menyaksikan Gerhana Matahari Total (GMT) di lapangan sepak bola Kota Palu, Kecamatan Dolo, Kabupaten Sigi, Sulawesi Tengah. Wapres Jusuf Kalla sempat 3 kali mencoba melakukan pemukulan bola Gateball.
Menteri Basuki dalam sambutannya mengatakan, saya bangga olahraga Gateball bisa ikut meramaikan acara Gerhana Matahari Total (GMT) di Palu Sulawesi Tengah ini.
Pada bagian lain Menteri Basuki mengungkapkan, bahwa olahraga Gateball masuk Indonesia sekitar tahun 1997 melalui turis Jepang yang berkunjung ke Bali. " Akhirnya menyebar ke seluruh wilayah Indonesia dan sekarang sudah diterima sebagai olahraga prestasi di KONI", ungkap Basuki.
Saat ini menurut Menteri Basuki, sudah ada sebanyak 15 Pemerintah Provinsi yang terbentuk kepengurusannya dan akan terus saya dorong lagi. "Ke depan akan lebih banyak lagi provinsi yang dikukuhkan pengurus Pemprovnya", tuturnya.
Menurut Kepala Dinas Bina Marga Provinsi Sulawesi Tengah selaku Ketua Panitia  turnamen Gateball Saifullah Djafar, turnamen yang berlangsung selama 2 hari dari tanggal 9-10 Maret ini diikuti sebanyak 48 tim dari14 provinsi di Indonesia.
Sementara itu Wakil Gubernur Sulteng Sudarto mengatakan bahwa,  kegiatan ini diharapkan semoga menjadi  ajang mencari pengalaman, silaturahmi, serta peningkatan prestasi.
Saat ditanya wartawan tentang pembangunan infrastrastruktur di wilayah timur Menteri Basuki mengatakan bahwa,  pembangunan infrastruktur di wilayah timur kawasan Indonesia menjadi prioritas Kabinet Kerja Jokowi dan Jusuf Kalla. Misalnya, saat ini kita sedang membangun kawasan perbatasan baik itu di Kalimantan, Papua, dan NTT.
Saat ini tambahnya juga dikembangkan kawasan pengembangan Kota Terpadu Mandiri (KTM) pada Kawasan Transmigrasi asal produksi di Marauke dan juga infrastruktur lain samping infrastruktur PUPR seperti pelabuhan dan bandara perintis di kawasan timur. "Saya kira sesuai dengan prioritas Kabinet Kerja sekarang ini memang kita prioritaskan mulai dari pembangunan kawasan timur", tutur Basuki.
Menurut Menteri Basuki, memang disparitas antara  Pulau Jawa dan luar Pulau Jawa, antara Barat dan Timur sangat besar. "Jadi untuk meningkatkan daya saing kita sebagai bangsa Indonesia harus memperkecil disparitas kawasan dan juga antar wilayah tersebut", tegasnya. (Iwn)

Post a Comment

 
Top